7 September 2022 3:09 pm

Perbedaan Laminasi Glossy dan Doff, Jangan Sampai Salah Pilih

Perbedaan Laminasi Glossy dan Doff, Jangan Sampai Salah Pilih
Apa saja perbedaan laminasi glossy dan doff? Laminasi merupakan lapisan tipis yang bermanfaat sebagai pelindung pada kertas maupun cetakan. Menjaganya dari kerusakan dan membantu menimbulkan kesan lebih tajam pada cetakan di dalamnya.

Industri Percetakan Masa Kini


Perkembangan zaman pada saat ini tidak mengherankan lagi jika sudah banyak sekali inovasi baru di berbagai bidang. Salah satunya di industri percetakan seperti sekarang ini. Banyak menggunakan metode printing.

Perkembangan tersebut ternyata mendapat dukungan dari kemajuan teknologi digital. Percetakan sendiri merujuk pada produksi massa dalam bentuk berupa gambar dan tulisan. Menggunakan bahan seperti tinta sebagai dasarnya.

Bermanfaat untuk berbagai bidang, misalnya bisnis, pendidikan, dan lain sebagainya. Percetakan pada masa ini yang sangat mengambil peran banyak, yaitu digital printing. Tanpa batas pesanan minimum, layanan akan tetap memberikan pelayanannya secara optimal.

Perbedaan Laminasi Glossy dan Doff


Ada banyak sekali jenis pelapis tipis transparan, namun disini akan menjelaskan dua jenis saja, yaitu glossy dan doff. Sebenarnya, apa perbedaan laminasi glossy dan doff itu sendiri? Dari teksturnya terlebih dahulu.

Laminasi glossy biasanya memberikan hasil akhir pada cetakan menjadi lebih licin, halus, dan mengkilap. Tak heran jika banyak sekali memiliki peminat karena dapat menampilkan hasil yang mempunyai daya tarik serta memuaskan bagi konsumen.

Mengapa demikian? Karena kebanyakan konsumen akan lebih suka dengan barang berkilau. Sedangkan laminasi doff tekstur pada permukaan cetakannya lebih kesat dan tidak mengkilap. Karena tidak bisa memantulkan cahaya secara penuh.

Kapan Harus Menggunakan Laminasi Glossy dan Doff

-

Kedua jenis laminasi tersebut seharusnya digunakan pada produk tertentu. Jangan asal menempel lapisan tipis itu ke sebuah barang. Karena akan memberikan dampak pada hasil akhirnya nanti. Pemakaian laminasi glossy sebaiknya untuk poster.

Karena tujuan poster biasanya untuk menarik para pengunjung atau pembacanya agar ikut serta dalam kegiatan yang tertulis pada poster tersebut. Hasil cetakan pun akan lebih mulus dan tajam daripada menggunakan laminasi doff.

Sedangkan untuk laminasi doff, pemakaiannya sebaiknya pada kartu nama atau undangan. Sebagai pebisnis, kartu nama adalah salah satu alat pengenal diri paling utama. Dengan menggunakan kartu nama, sudah pasti pengusaha tersebut terpercaya dan memiliki integritas tinggi.

Baca juga : Kertas Laminasi

Jadi, Pilih Laminasi Glossy atau Doff?


Memilih kedua jenis lapisan tersebut sebenarnya harus menyesuaikan pada produk Anda. Perhatikan segala aspek pendukungnya, jangan sampai salah memilih. Selain itu, sesuaikan budget atau ketersediaan biayanya.

Kedua jenis lapisan tipis tersebut memiliki keunggulan masing-masing. Jika ingin tampilan pada produk lebih menarik dengan adanya pantulan cahaya, maka pilihlah laminasi berjenis glossy tersebut.

Sedangkan untuk memperkokoh tampilan pada cetakan, Anda bisa memilih lapisan doff. Lapisan jenis doff tersebut menimbulkan kesan lebih tenang, profesional, mewah, dan juga elegan. Namun, budgetnya juga cukup banyak.

Kedua Jenis Laminasi Tersebut Bisa Kamu Request di Kemasandus.com


Walaupun sudah banyak sekali orang yang menjual atau mengedar kedua jenis laminasi tersebut, namun apakah kualitas dan keunggulannya bisa terjamin? Tentu saja tidak, Anda perlu mencari toko atau penyedia layanan berkualitas.

Pastikan barang yang mereka jual original dan bukan barang tiruan. Anda bisa mendapatkan kedua jenis laminasi tersebut di Kemasandus.com. Selain itu, juga dapat melakukan pemesanan atau permintaan sesuai keinginan.

Laminasi doff dan glossy dari tempat tersebut pastinya berkualitas serta juga original. Tidak perlu khawatir maupun ragu untuk melakukan pembelian segera. Kunjungi lama website tersebut untuk informasi lebih lengkapnya.

Itu tadi penjelasan mengenai perbedaan laminasi glossy dan doff. Penggunaannya haruslah menyesuaikan pada produk atau barang sebelum proses pencetakan. Pasalanya, hasil akhir akan ditentukan oleh penyesuaian tersebut.

Sumber :
Bintang Timur, 2021. Offset Printing
Maxilogin, 2021. Perbedaan Laminasi Glossy dengan Laminasi Doff
Solusi Printing, 2020. Istilah Percetakan

Blog Post Lainnya
Social Media
Alamat
0878-1718-5018
kemasandus.com@gmail.com
Jl. Sugeng Jeroni No.54, Patangpuluhan, Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55251
Truly Pack
Misi kami adalah membantu UMKM dalam pengemasan produk untuk meningkatkan daya jual, nilai brand serta kualitas produk sehingga mampu bersaing secara global. Go UKM Indonesia!
-
@2023 Kemasan Dus Inc.